PROFIL MASING-MASING JURUSAN
DI AKADEMI METEOROLOGI DAN GEOFISIKA
AKADEMI METEOROLOGI DAN GEOFISIKA (AMG) sebagai bagian dari pusat
pendidikan dan pelatihan Badan Metorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG)
merupakan lembaga pendidikan professional yang menghasilkan ahli-ahli
profesional di bidang meteorologi, klimatologi dan geofisika. Karena itu
perkuliahan pada 4 jurusan di AMG memberikan pengenalan, pemahaman dan keahlian
agar lulusan nya menjadi ahli professional yang dapat berguna dalam pelaksanaan
tugas pokok dan fungi (tupoksi) BMKG di Indonesia. Jadi, untuk memahami ilmu
dan teknologi seperti apa yang diajarkan di AMG, kita harus memahami terlebih
dahulu apa saja tugas-tugas dan pekerjaan BMKG di Indonesia.
METEOROLOGI
Meteorologi yaitu ilmu yang
mempelajari tentang kondisi/keadaan atmosfir pada jangka waktu tertentu, atau
secara sederhana yaitu ilmu yang mempelajari cuaca.
Hal-hal yang dipelajari di
jurusan meteorologi AMG-BMKG yaitu :
- Ilmu sains
matematika, fisika, kimia, statistika,
- ilmu meteorologi secara umum
seperti pemahaman atmosfer, curah hujan, cuaca, iklim, angin, kelembaban, suhu,
dll serta observasinya,
- Ilmu geofisika secara umum,
- Agama, kewarganegaraan,
administrasi dan manajemen,
Suasana ruang operasional BMKG di sebuah kapal |
- Pengamatan udara,
- Peralatan Observasi Meteorologi ,
- Fisika Awan, fisika atmosfer,
- Analisa cuaca,
- Komputasi
Meteorologi,
- Citra Satelit, Citra Radar,
- Oseanografi,
- Meteorologi tropis,
meteorologi sinoptik, meteorologi penerbangan, meteorologi maritim,
- Prakiraan
cuaca.
- Sistem peringatan dini meteorologi
Taruna-taruni jurusan ini setelah
lulus akan ditempatkan di kantor-kantor
(Balai Besar MKG) BMKG, di stasiun-stasiun meteorologi BMKG yang ada di setiap bandara (meteorologi penerbangan), di setiap
pelabuhan (meteorologi maritim).
GEOFISIKA
Secara sederhana, Geofisika yaitu ilmu yang
mempelajari bumi dengan metode-metode fisika.
Hal-hal yang dipelajari di
jurusan geofisika AMG-BMKG yaitu :
- Ilmu sains seperti
matematika, fisika, statistika,
- ilmu Geologi,
- Ilmu meteorologi secara umum,
- agama,
kewarganegaraan, administrasi dan manajemen,
- Ilmu seismologi dan penerapannya,
- Analisa
data seismik,
- Gempa Bumi dan observasinya,
- Tsunami dan observasinya,
- Sistem
peringatan dini gempa bumi dan tsunami,
- Magnet Bumi dan observasinya,
- Gravitasi
Bumi dan observasinya,
- Kelistrikan Udara dan monitoring petir,
- Astronomi dan
tanda waktu,
- Peralatan observasi dan survey geofisika,
- Komputasi geofisika dan jaringan
komunikasi sistem peringatan dini gempa bumi dan tsunami,
- Tektonik Indonesia,
- Fisika
batuan,
- Geodinamika,
- Pasang surut bumi
- Seismologi teknik,
- Geofisika terapan, ,
- Manajemen Bencana,
- Prediksi Gempa Bumi.
Taruna-taruni jurusan ini setelah
lulus akan ditempatkan di stasiun-stasiun geofisika BMKG yang tersebar di
seluruh Indonesia, atau di Pusat Gempa Nasional / Warning Room Indonesia
Tsunami Early Warning System (InaTEWS).
KLIMATOLOGI
Secara sederhana, Klimatologi yaitu ilmu yang
mempelajari iklim dan kualitas udara. Data-data klimatologi sangat dibutuhkan dalam bidang pertanian dan perkebunan.
Hal-hal yang dipelajari di
jurusan klimatologi AMG-BMKG yaitu :
- Ilmu sains seperti
matematika, fisika, statistika, kimia,
- Ilmu meteorologi,
- Ilmu geofisika secara umum,
- Pengamatan udara,
- Analisa
cuaca,
- Iklim dan musim di Indonesia serta observasinya,
- Agama, kewarganegaraan,
administrasi dan manajemen,
- Peralatan observasi klimatologi,
- Kualitas udara dan
observasinya,
- Pengamatan klimatologi,
- Klimatologi tropis,
- Meteorologi pertanian/agroklimat,
- Komputasi klimatologi,
- Citra Satelit, Citra Radar,
- Prakiraan iklim dan musim.
Taruna-taruni jurusan ini setelah
lulus akan ditempatkan di stasiun-stasiun klimatologi BMKG yang tersebar di
seluruh Indonesia.
INSTRUMENTASI
Jurusan
instrumentasi mempelajari prinsip kerja, jenis-jenis, kalibrasi, rekayasa dan
pengembangan semua peralatan meteorologi, klimatologi dan geofisika terutama
yang digunakan di BMKG serta mempelajari jaringan komunikasi di BMKG.
Hal-hal yang dipelajari di
jurusan instrumentasi AMG-BMKG yaitu :
- Ilmu sains seperti
matematika, fisika, statistika,
- Pengukuran dan alat ukur,
- sensor,
- elektronika
analog dan digital,
- Agama, kewarganegaraan, administrasi dan manajemen,
- Peralatan
observasi meteorologi dan klimatologi (analog dan digital),
- peralatan observasi
dan survey geofisika (analog dan digital),
- sistem komunikasi dan komunikasi
data,
- komputer dan jaringan komputer,
- mikroprosesor,
- sistem instalasi listrik,
- sistem
pentanahan dan proteksi petir,
- teknik kalibrasi dan pemeliharaan alat.
Taruna-taruni jurusan ini setelah
lulus akan ditempatkan menjadi teknisi di kantor-kantor BMKG (Balai Besar MKG), stasiun-stasiun
meteorologi, klimatologi atau geofisika.
CATATAN PENTING :
Tulisan ini dibuat untuk memberikan gambaran tentang jurusan-jurusan di Akademi Meteorologi dan Geofisika. Bukan seutuhnya merupakan kurikulum/silabus perkuliahan di AMG.
APAKAH TAHUN 2016 DIBUKA PENDAFTARAN TARUNI STMKG 2016/2017
BalasHapusMakasih untuk infonya
BalasHapussilahkan kunjungi http://karyamud.blogspot.co.id/
untuk review jurusan - jurusan lainnya.
terimakasi
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus